A. Hal yang sudah baik
- salah satu hal yang baik dan yang perlu dipertahankan dari mata kuliah ERP ini adalah proses belajarnya yang dimulai dari step paling dasar hingga praktek tersendiri, tidak semua dosen mampu menerapkan hal serupa terkadang ada saja yang masih menggangap mahasiswa itu sudah bisa melakukan dan sudah diajarkan sebelumnya.
- Mengasah kekompakan dan penuh rasa kekeluargaan, dalam hal ini penentuann kelompok yang secara acak, dimana kita akan bertemu dengan orang yang mungkin tidak pernah berada dalam 1 lingkaran pergaulan dengan kita. Hal ini menjadi tantangan tersendiri belajar bekerja sama dengan teman satu kelompok maupun melakukan transaksi dengan kelompok lain bukan lah hal mudah. dalam aplikasi didunia nyata dan dalam pekerjaan ini sangat berguna dimana kita tidak mengetahu apa yang akan kita temui karakter dan sifat orang lain diluar sana.
B. Hal yang Harus Diperbaiki
- Adalah sistem pemberian tugas, jika menurut saya pribadi yang mempunyai kondisi kuliah sambil bekerja ini (Reguler Khusus) sangat membuat was - was. terkadang pemberian tugas dilakukan pada hari Rabu dan sudah harus terposting pada hari Jumat dengan waktu yang sempit belum lagi jika ada tugas keluar kota, hal ini harap menjadi pertimbangan tersendiri untuk memberikan tugas jauh hari. Terima Kasih
- Sistem Down, pada saat menggunakan aplikasi Odoo online server sering terjadi masalah dan harus menunggu untuk reboot, terlebih jika waktu sudah mepet untuk posting
Kesimpulan
perkuliahan ERP ini seakan membuka wawasan dan mata akan dunia open
source yang sangat cepat perkembangannya didunia, harap menjadi fokus
tersendiri terhadap mata kuliah ini demi mempersiapkan generasi yang
serba digital nantinya
Demikian untuk mata kuliah yang sangat bermanfaat ini dan Terima Kasih
Irwan Nugraha -4413218221
Tidak ada komentar:
Posting Komentar